Interchange adalah program pertukaran dalam keluarga untuk usia 12 – 15 tahun dengan durasi 21 – 28 hari
Program Interchange pertama kali diadakan pada tahun 1961.
Berdasarkan pada prinsip-prinsip pendidikan yang sama dengan program berbasis kamp CISV, Interchange merupakan program CISV yang berbasis pada keluarga dengan menempatkan anak dalam keluarga di negara lain secara dua arah. Interchange mendorong pertemuan dan interaksi keluarga dengan tujuan mempererat pengertian antar budaya yang mendalam dari dua negara yang berbeda. Kegiatan kelompok berbasis kamp selama pertukaran, seperti mini-camp, adalah kegiatan pelengkap yang penting bagi tercapainya pengalaman keluarga yang mendalam dan pencapaian tujuan edukasi CISV.
Pertukaran berlangsung dalam dua ‘fase’ – yaitu fase Mengunjungi (Visiting) dan fase Dikunjungi (Hosting).
Fase Mengunjungi (Visiting) adalah ketika anak Anda bergabung dengan delegasi yang terdiri dari 6 – 12 anak didampingi seorang Leader yang berusia lebih dari 21 tahun berkunjung ke negara partner dan masing-masing tinggal dalam keluarga yang menjadi pasangan anak.
Kemudian, fase Dikunjungi (Hosting) adalah fase kebalikannya dimana Anda dan keluarga menerima pasangan anak Anda sebagai bagian keluarga untuk mengalami pengalaman budaya yang mendalam bersama Anda sekeluarga.
Pertukaran ini memberi Anda sekeluarga kesempatan untuk berinteraksi dengan budaya lain, saling memahami dan menghargai persamaan dan perbedaan yang ada, mendapatkan teman baru dan menjadi bagian dari komunitas CISV.
Tertarik untuk mengirimkan anak Anda ke program Interchange?
Dengan pengalaman lebih dari 40 tahun dalam mengorganisasikan program pertukaran anak dan remaja berbasis keluarga ini, Anda dapat memperoleh keyakinan bahwa supervisi terhadap anak dan keamanan anak selama program berlangsung adalah perhatian utama kami. Untuk informasi terinci, silakan kunjungi Child Protection Policy kami.
Suatu pengalaman pertukaran budaya yang melibatkan seluruh keluarga.
Interchange memberikan pengalaman CISV yang melibatkan Anda beserta keluarga, tidak hanya anak Anda. Selama program berlangsung, Anda dan keluarga akan mendapatkan dukungan dan fasilitasi oleh Local Interchange Coordinator (LIC) kami.
Untuk mengetahui lebih banyak manfaat mengikutsertakan anak Anda dalam program CISV bagi Anda dan keluarga Anda, silakan kunjungi Anak Anda dan CISV.